Adiputro Keluarkan Jetbus Series terbaru di GIIAS 2022

 Holla Shiftvers !




Setelah kita membahas karoseri Laksana dari Jawa Tengah Kita akan membahas dari Toko Sebelah yang berasal dari jawa timur tepatnya di Malang. Yups! yang tertanam dipikiran kalian pasti adiputro dengan jetbus seriesnya 


Kali ini di GIIAS 2022 adiputro mengeluarkan 3 produk adalannya yaitu Jetbus 3 + MHD dream coach, Jetbus Transit punya media Oppal dan Jetbus Jumbo Limousine. langsung kita bahas ya guys 


Jetbus 3 + MHD Dream Coach 

 

Untuk Chassis yang digunakan yaitu Mercedes Benz OH 1626 dengan Narrow Airsuspension dengan kode mesin OM 906 LA bus ini merupakan punya PO Pandawa 87 asal pasuruan Jawa Timur . Bus Ini Memiliki Konfigurasi 1 -1 sehingga Nyaman dan terjaga privasi anda 


Untuk Dashboard sama saja seperti pada Jetbus 3 sebelumnya yang fungsional tetapi memperhatikan fleksibilitas dalam berkendara  dan memberikan kenyamanan oleh penumpang 




Untuk Seat menggunakan Produk dari Aldilla dan Karpet menggunakan Tarabus. Untuk Kursi terbilang nyaman karena adanya fitur kursi pijat yang hanya bersifat getar saja terdapat air purifer pada setiap kursi untuk menangkal virus yang masuk pada bus yang masuk 


Untuk Kenyamanan Jangan Ditanya dengan Audio dan Video dengan Monitor dengan fleksibel dan membuat  tertidur pulas dengan suspensi mercedes benz OH 1626 yang nyaman dan dijamin privasi dapat terjaga untuk USB port ada disetiap seat untuk isi baterai HP bukan isi powerbank apalagi Kamera dan Laptop Auto Terbakar 


Untuk Toilet terdapat dibelakang Tanpa Smoking room dan ruang sekat mungkin Ownernya sayang sama kesehatan yah !
 Untuk Tampak Belakang Masih Biasa saja tanpa perubahan untuk hal tersebut. Dibagian samping dengan adanya single glass sehingga ada keselarasan dengan tampak depan 






Jetbus Transit By Oppal media 





Jetbus Transit Merupakan Bus Kota Medium yang bersifat low entry pertama di Indonesia. Jetbus Transit Ternyata merupakan Bus monocoque sehingga dapat dibuat menjadi low entry. Bus ini menggunakan chassis Hino FB 130 dan mesin dipindahkan dari depan ke belakang. sehingga tampak belakang terdapat kisi kisi untuk membuang panas dari mesin. Adiputro Sudah lama membuat body monocoque tetapi diaplikasikan pada bus besar sejak tahun 1995 bekerja sama dengan Neoplan dari jerman 


Hal itu terbukti pada ruang kemudi yang menjadi luas dan nyaman pada saat dinaiki dan supir menjadi leluasa dalam mengendarai

Pada GIIAS tahun ini memiliki keunikan yaitu bus ini digunakan menjadi roadshow pada sebuah media yaitu oppal yang baru berdiri juli kemarin . hal ini dibuat dalam membuat podcast roadshow dan mini konser musik mengelilingi kota Jakarta dengan konten positif jelasnya 




Berikut Untung Ruang Podcast Secara Luas 

Disini juga Terdapat juga mini kulkas, sound system dan Baterai listrik untuk sound system dan komputer untuk acara podcast dan AC sehingga tidak terjadi konslet dan sumbu pendek yang menimbulkan kebakaran 




Untuk Tampak Samping  lebih luas untuk melihat perkotaan dan nyaman untuk dilihat secara eksterior maupun interior 



Jetbus 3 Jumbo Limousine 



Mau Healing tapi Jumlahnya 10 sampai 12 orang ? Mau Bikin Private car tapi mahal ? Adiputro Kasih solusi Jetbus 3 Jumbo Limousine . Jadi Bisa Healing bareng keluarga, teman, atau Rekan kerja dengan jumlah 12 nih guys. Chassis yang digunakan yaitu Mitsubishi FE 71 L BC . Mau Tahu siapa pembelinya ? Hmmm masih belum ditemukan siapa wkwkwk




Ini Untuk Bagian Belakangnya Bisa Muat Koper besar 5 buah .Gak hanya itu bisa muat barang barang seperti tenda camping. cool box dan barang traveling lainnya. jadi Shiftvers gak usah ketakutan deh soal bagasi 



Untuk Konfigruasi Yaitu 2 -1 dengan jumlah 12 orang sebenarnya bisa diatur sesuai kebutuhan. kursi menggunakan produk aldilla yang juga terbukti kenyamanannya. Aldilla juga menawarkan kursi kantor dari kursi bis jadi nyaman untuk bekerja. 


Disini juga ada ruang sekat antara penumpang dan supir sehingga terjaga privasi. Disediakan juga intercom supaya mudah untuk berkomunikasi dengan supir diperjalanan . Tidak hanya itu saja kesehatan juga terjamin dengan jarak tempat duduk antar penumpang dan penumpang dan supir 




Sumber dan Foto : LAPIGA 






Komentar